Jumat, 24 Agustus 2012

Posted by Heri I. Wibowo | File under :
     Lama sekali tidak memposting kisah tokoh, dan baru ingat sekarang. J-6 berangkat ke Bandung. Nah, tanpa banyak kata, silahkan membaca kisahnya yang telah masyhur ini. Semoga kita semua dapat mengambil pelajaran yang banyak. Aamiin...



    Dalam kegemparan terjadinya peperangan Yarmuk, salah seorang panglima Romawi yang bermana George memanggil Khalid bin Walid. Kedua orang panglima itu saling mendekat sampai kedua kepala kuda mereka saling bertemu. Kepada Khalid, George bertanya: "Wahai Khalid, aku meminta kamu berbicara dengan jujur dan jangan berdusta sedikitpun, kerana Tuhan Yang Maha Mulia tidak pernah berdusta, dan jangan pula kamu menipuku, karana sesungguhnya orang yang beriman itu tidak akan berdusta di sisi Allah."
Posted by Heri I. Wibowo | File under :
"Bagi seorang wanita, jika ia telah menikah maka laki-laki pertama yang harus ia cintai dan hormati setelah Rasulullah adalah suaminya. Namun, bagi seorang pria, jika ia telah menikah perempuan pertama yang harus ia cintai tetap ibunya.Tidak berubah selamanya."

(Kata-kata seorang ikhwan yang sangat menyentuh hatiku)

Kamis, 23 Agustus 2012

Posted by Heri I. Wibowo | File under : , ,

               

                “Wahai sekalian manusia, andaikata ada yg menyeru dari langit, ‘wahai sekalian manusia, sesungguhnya kalian semua masuk surga kecuali satu orang’, saya takut satu orang itu adalah saya.” 
(Umar bin Khattab r.a)


                Pernahkah kita sampai berpikiran seperti itu? Yang ada kita malah bilang,”Eh, bener ya? Alhamdulillah, aman gue(atau jika aktivis da’wah ‘ane’). Orang temen gue yang namanya si Fulan itu muka2 masuk neraka hahaha.”

Jumat, 17 Agustus 2012

Posted by Heri I. Wibowo | File under : ,
                Ada yang pernah membuat susu untuk bayi? Pasti bakal pada bilang,”Alah, gampang banget tuh. Tinggal ikutin aja petunjuk di bungkusnya mas bro..” Yaaah, anda bisa saja ngomong seperti itu karena belum merasakan serunya memasukkan susu bubuk ke dalam botol dot ketika mobil yang Anda tumpangi melaju dengan kecepatan tak konstan pada kisaran 50-80 km/h. Yang ada, itu akan membuat bubuk susu memiliki percepatan relative terhadap mobil-juga mulut botol dot-sehingga memasukkan materi mikro berwarna putih itu tanpa tumpah merupakan hal yang “menyenangkan”. Belum lagi ketika harus menambahkan air panas dari termos, jadi berpikir lebay,”Apa ini yang nanti akan ku pelajari pada mata kuliah ‘Mekanika Fluida’?” –a hahahaha.

                Lebih susah lagi jika waktu Anda melakukannya sang empunya yang mau minum susu(halah, bilang aja Ibu si bayi napa) berkata,”Ayo Mas Heri, buat latihan ntar kalo udah punya bayi” . Dan saya pun hanya menjawab dengan diplomatis,”#$@%%#??<>*&#$%#”. (Yaah, jawaban ane disimpen buat entar aje ye ;) )

Posted by Heri I. Wibowo | File under :
Masih banyak yang lain, sumbernnya di sini gan

Rabu, 15 Agustus 2012

Posted by Heri I. Wibowo | File under :

               Lama nian tak menyinggung tentang proses kaderisasiku, kaderisasi kami. Nah, sekarang aku akan sedikit bercerita tentangnya, setelah interaksi berjalan sebanyak 13 kali (jika presentasi dan asistensi dihitung, 20 pertemuan udah lebih mungkin hehe).

                Kali ini akan kubagikan dengan bangga apa yang telah kami buat, dapat, dan disetujui panitia. Sesuatu yang kami perjuangkan dengan semangat karena menyangkut angkatan kami. Menyangkut diri serta harga diri kami- sebuah manifestasi dan esensi angkatan kami-Teknik Mesin ITB 2011.

Minggu, 12 Agustus 2012

Posted by Heri I. Wibowo | File under :

Peradaban datang dan pergi
Menjalani yang kita sebut hari
Terus dan silih berganti
Akankah aku mengerti?

                Peperangan dan perdamaian
                Saling bertukar peran
                Seolah ingin mengajarkan
                Tidakkah aku mengambil pelajaran?

Berjalan
Dan terus saja berjalan
Tertatih pada tapak kehidupan
Sendirian
Sebagaimana saat kita dilahirkan
Begitu pula ketika diakhir perjalanan

                Roda zaman masih berputar
                Lalu semua hanya berkisar
                Tentang awal, perjalanan, kemudian akhir

Namun pernahkah aku sadari
Tentang ia yang sering tak diingati
Juga terkadang tak siap untuk dihadapi
Mati…
               

Jumat, 10 Agustus 2012

Posted by Heri I. Wibowo | File under : , ,

               
PEMBUKA
                Alhamdulillah, akhirnya bisa pula kembali ke rumah. Menyantap nikmatnya makanan yang dimasak Ibu tercinta, tanpa dihantui perasaan takut akan tagihan setelahnya hehe. Selain itu, bisa melakukan rutinitasku yang dulu-yang saat di tanah rantau entah kenapa sulit kulakukan-membaca koran.

                Nah, saat mebaca koran inilah ada suatu artikel yang cukup menggelitik ingatanku. Artikelnya berjudul “Tuhan, antara Persepsi dan Realitas”, ditulis oleh Saudara Bayu Prasetyo(alumnus Fakultas Filsafat UGM Yogyakarta) yang diterbitkan pada Harian Suara Merdeka bertanggal 10 Agustus 2012. Di sana, dia membahas sekitar konsep Monoteisme, agama, logika, sains, kegaiban, dan kawan-kawannya. Jika ingin tahu semuanya, aku sarankan untuk membaca langsung ke TKP. Aku  tidak sedang ingin mengkritisi atau mengomentari tulisan tersebut. Bukan, karena tidak sepatutnya aku melakukan hal tersebut melihat latar belakang pendidikan dan keilmuanku(halah, ga mudeng filsafat aja padahal :P).